Sejarah
tanamnan obat di Indonesia, pemanfaatan tanaman sebagai obat-obatan juga telah
berlangsung ribuan tahun yang lalu. Pada pertengahan abad ke 17 seorang
botanikus bernama Jacobus Rontius (1592 – 1631) mengumumkan khasiat
tumbuh-tumbuhan dalam bukunya De Indiae Untriusquere Naturali et Medica
. Meskipun hanya 60 jenis tumbuh-tumbuhan yang diteliti, tetapi buku ini merupakan dasar dari penelitian tumbuh-tumbuhan obat oleh N.A. van Rheede tot Draakestein (1637 – 1691) dalam bukunya Hortus Indicus Malabaricus. Pada tahun 1888 didirikan Chemis Pharmacologisch Laboratorium sebagai bagian dari Kebun Raya Bogor dengan tujuan menyelidiki bahan-bahan atau zat-zat yang terdapat dalam tumbuh-tumbuhan yang dapat digunakan untuk obat-obatan. Selanjutnya penelitian dan publikasi mengenai khasiat tanaman obat-obatan semakin berkembang.
. Meskipun hanya 60 jenis tumbuh-tumbuhan yang diteliti, tetapi buku ini merupakan dasar dari penelitian tumbuh-tumbuhan obat oleh N.A. van Rheede tot Draakestein (1637 – 1691) dalam bukunya Hortus Indicus Malabaricus. Pada tahun 1888 didirikan Chemis Pharmacologisch Laboratorium sebagai bagian dari Kebun Raya Bogor dengan tujuan menyelidiki bahan-bahan atau zat-zat yang terdapat dalam tumbuh-tumbuhan yang dapat digunakan untuk obat-obatan. Selanjutnya penelitian dan publikasi mengenai khasiat tanaman obat-obatan semakin berkembang.
Dalam
makalah ini kami akan menyampaikan 10 tanaman yang buahnya berkhasiat untuk
kesehatan yang dapat dikonsumsi sehari-hari.
1.
Buah mengkudu
Nama umum
Indonesia: Mengkudu, pace, cengkudu, bentis
Inggris: Noni
Filipina: Noni, Bankoro, Apatot
Cina: ji shu
Klasifikasi :
Kingdom: Plantae
(Tumbuhan)
Subkingdom:
Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
Super Divisi:
Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Kelas: Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil)
Sub Kelas: Asteridae
Ordo: Rubiales
Famili: Rubiaceae (suku kopi-kopian)
Genus: Morinda
Spesies: Morinda
citrifolia L.
Buah mengkudu memiliki
kandungan Senyawa Terpenoid, Zat antibakteri, Asam arkobat, Scopeletin, Zat
Anti Kanker, Xereonine, serta memiliki nutrisi lengkap yang diperlukan bagi
tubuh manusia.
Kandungan Buah Mengkudu
:
Zat
nutrisi : secara keseluruhan mengkudu merupakan buah makanan bergizi lengkap.
Zat nutrisi yang dibutuhkan tubuh, seperti protein, viamin, dan mineral
penting, tersedia dalam jumlah cukup pada buah dan daun mengkudu. Selenium,
salah satu mineral yang terdapat pada mengkudu merupakan antioksidan yang
hebat. Berbagai jenis senyawa yang terkandung dalam mengkudu : xeronine, plant
sterois,alizarin, lycine, sosium, caprylic acid, arginine, proxeronine, antra
quinines, trace elemens, phenylalanine, magnesium, dll.
Terpenoid : Zat
ini membantu dalam proses sintesis organic dan pemulihan sel-sel tubuh.
Zat anti bakteri.
Zat-zat aktif yang terkandung dalam sari buah mengkudu itu dapat mematikan
bakteri penyebab infeksi, seperti Pseudomonas aeruginosa, Protens morganii,
Staphylococcus aureus, Bacillus subtilis, dan Escherichia coli. Zat anti
bakteri itu juga dapat mengontrol bakteri pathogen (mematikan) seperti
Salmonella montivideo, S . scotmuelleri, S . typhi, dan Shigella dusenteriae, S
. flexnerii, S . pradysenteriae, serta Staphylococcus aureus.
Scolopetin :
Senyawa scolopetin sangat efektif sebagi unsur anti peradangan dan anti-alergi.
Zat anti kanker
: Zat-zat anti kanker yang terdapat pada mengkudu paling efektif
melawan sel-sel abnormal.
Xeronine dan
Proxeronine : Salah satu alkaloid penting yang terdapt di dalam buah mengkudu
adalah xeronine. Buah mengkudu hanya mengandung sedikit xeronine, tapi banyak
mengandung bahan pembentuk (precursor) xeronine alias proxeronine dalam jumlah
besar. Proxeronine adalah sejenis asam nukleat seperti koloid-koloid lainnya.
Xeronine diserap sel-sel tubuh untuk mengaktifkan protein-protein yang tidak
aktif, mengatur struktur dan bentuk sel yang aktif.
Berikut ini beberapa
manfaat dan khasiat buah mengkudu untuk pengobatan tradisional disertai dengan
contoh resep dan penggunaannya.
Mengatasi Hipertensi
Tekanan darah tinggi
bisa diatasi dengan ramuan buah mengkudu. Caranya, sediakan 2 buah Mengkudu
yang telah masak di pohon dan 1 sendok makan madu. Buah mengkudu diperas untuk
diambil airnya, kemudian dicampur dengan madu. Ramuan ini diminum dua hari
sekali.
Menyembuhkan Batuk
Caranya adalah dengan membuat
ramuan yang terdiri dari 1 buah mengkudu dan ½ genggam daun poo (bujanggut).
Kedua bahan tersebut direbus dengan 2 gelas air sampai tinggal tersisa 1 gelas.
Saring airnya, lalu diminum dua kali sehari tiap pagi dan sore.
Obat Sakit Perut
Jika Anda atau keluarga
terkena sakit perut, ambil saja 2-3 lembar daun mengkudu. Setelah dicuci
bersih, kemudian ditumbuk halus, ditambah garam dan diseduh air panas. Setelah
dingin, airnya disaring dan diminum.
Mengobati Sakit Kuning
Bahan yang diperlukan
adalah 2 buah Mengkudu yang telah masak di pohon dan 1 potong gula batu. Cara
membuatnya, buah mengkudu diperas untuk diambil airnya, kemudian dicampur
dengan madu sampai merata. Saring airnya, diminum dan diulangi 2 hari sekali.
Demam, Masuk angin dan
infuenza
Bahan yang dibutuhkan
adalah 1 buah mengkudu dan 1 rimpang kencur. Kedua bahan tersebut direbus
dengan 2 gelas air sampai mendidih dan hingga tinggal 1 gelas. Setelah dingin,
airnya disaring dan rauan tersebut diminum dua kali sehari, tiap pagi dan sore.
Mengatasi kulit
bersisik
Buah mengkudu yang
sudah masak di pohon memang memiliki banyak khasiat. Salah satunya untuk
kecantikan, buah mengkudu bisa digunakan untuk menghaluskan kulit. Caranya,
bagian kulit yang bersisik digosok dengan buah mengkudu tersebut sampai merata,
dan dibiarkan selama 5-10 menit, kemudian dibersihkan dengan kain bersih yang
dibasahi dengan air hangat.
Efek farmakologi buah
mengkudu.
Kehamilan dan menyusui
: Jangan mengkonsumsi buah mengkudu saat hamil. Secara historis, noni telah
digunakan untuk aborsi dan sebaiknya anda juga menghindari penggunaan mengkudu
jika Anda sedang menyusui. Tidak cukup informasi tentang penggunaan yang aman
dari noni selama masa menyusui.
Masalah ginjal :
Mengkudu mengandung sejumlah besar kalium. Hal ini dapat menimbulkan masalah
bagi orang-orang dengan penyakit ginjal. Ada laporan dari orang dengan penyakit
ginjal dengan tingkat yang sangat tinggi kalium dalam darah setelah minum jus
mengkudu. Jika Anda memiliki masalah ginjal, sebaiknya tidak mengkonsumsi buah
mengkudu.
Penyakit jantung :
Konsumsi mengkudu telah dikaitkan dengan beberapa kasus kerusakan hati. Hindari
minum mengkudu jika Anda memiliki penyakit hati.
Berhati-hatilah dengan
kombinasi ini
Obat untuk tekanan
darah tinggi ( reseptor angiotensin ( ARB )
Beberapa obat untuk
tekanan darah tinggi dapat meningkatkan tingkat kalium dalam darah.
Mengkonsumsi jus noni bersama dengan obat-obat ini untuk tekanan darah tinggi
dapat menyebabkan tingkat kalium terlalu banyak dalam darah.
Seberapa banyak dosis untuk
mengkonsumsi suplemen mengkudu
Dosis yang tepat
tergantung pada banyak faktor seperti usia orang, kesehatan, dan beberapa
kondisi lainnya. Pada saat ini tidak ada informasi ilmiah yang cukup untuk
menentukan kisaran yang tepat atas dosis untuk noni. Perlu diingat bahwa produk
alami tidak selalu harus aman dan dosis sangatt penting.
2.
Buah Apel
Klasifikasi :
klasifikasi ilmiah
Kerajaan : Plantae
Divisi : Magnoliophyta
Kelas : Magnoliopsida
Ordo : Rosales
Famili : Rosaceae
Upafamili : Maloideae
atau Spiraeoideae
Bangsa : Maleae
Genus : Malus
Spesies : M.
domestica
Nama binomial : Malus
domestica
Buah apel memiliki nama
latin Pyrus malus dan termasuk dalam keluarga Rosaceae. Selain rasanya yang
enak, manis dan menyegarkan, ternyata buah apel juga kaya akan kandungan
nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan.
Kandungan zat
Selain senyawa pektin,
dalam satu buah apel ukuran 100 gram juga terkandung banyak zat gizi.
Diantaranya Kalori (58 kalori), Hidrat arang (14,9 gram), Lemak (0,4 gram),
Protein (0,3 gram), Kalsium (6 mg), Fosfor (10 mg), Zat Besi (0,3 mg), Vitamin
A (90 SI), Vitamin B1 (0,04 mg), Vitamin C (5 mg) dan Air (84 %).
Dengan kandungan
nutrisi di atas, buah apel memiliki banyak khasiat bgi kesehatan. Diantaranya
seperti berikut ini:
1. Sistem pencernaan
Mengkonsumsi dua buah
apel setiap hari dapat membantu mencegah penyakit pada sistem pencernaan,
seperti konstipasi dan diare. Hal ini karena serat dalam apel membantu menyerap
air dalam usus dan melancarkan sistem pencernaan.
2. Diabetes
Buah apel bisa
dijadikan sebagai obat tradisional untuk mengatasi diabetes. Caranya, ambil
satu buah apel yamg sudah masak ukuran sedang. Kemudian belah menjadi empat
bagian dan direbus dengan air 3-4 gelas sampai mendidih hingga airnya tinggal 2
gelas. Saring airnya, kemudian diminum dua kali sehari tiap pagi dan sore.
3. Kaya antioksidan
4. Kesehatan gigi (Dengan
cara digigit dan dikunyah)
5. Mencegah Katarak
7. Menurunkan Risiko
Kanker
Peneliti di Cornell
University telah mengidentifikasi beberapa senyawa bernama triterpenoids yang
terdapat pada kulit apel. Senyawa ini diketahui mampu menghambat pertumbuhan sel
kanker lever, usus besar, dan kanker payudara.
3.
Buah kiwi
Klasifikasi
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan: Plantae
Divisi: Magnoliophyta
Kelas: Magnoliopsida
Ordo: Ericales
Famili: Actinidiaceae
Genus: Actinidia
Spesies: A. deliciosa
Buah
kiwi merupakan salah satu buah yang sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi
demi menjaga kesehatan. Sayangnya, buah kiwi termasuk buah yang kurang populer
untuk kebanyakan masyarakat Indonesia. Hal tersebut wajar karena buah kiwi ini
harganya cukup mahal dan diidentikan sebagai buah mewah. Ketika mendengar kata
kiwi pikiran kita lebih tertuju pada nama burung di Selandia baru atau
mendengar kiwi sebagai cairan untuk semir sepatu. Bicara tentang manfaat buah
kiwi, ada beberapa kandungan dari buah tersebut yang bermanfaat bagi kesehatan.
Kandungan gizi dalam
buah kiwi
Nilai nutrisi per 100 g
(3.5 oz)
|
|||
Energi
|
255 kJ (61 kcal)
|
Folat (Vit. B9)
|
25 μg (6%)
|
Karbohidrat
|
14.66 g
|
Vitamin C
|
92.7 mg (155%)
|
Gula
|
8.99 g
|
Vitamin E
|
1.5 mg (10%)
|
Serat pangan
|
3.0 g
|
Vitamin K
|
40.3 μg (38%)
|
Lemak
|
0.52 g
|
Kalsium
|
34 mg (3%)
|
Protein
|
1.14 g
|
Besi
|
0.31 mg (2%)
|
lutein dam zeaxanthin
|
122 μg
|
Magnesium
|
17 mg (5%)
|
Thiamine (Vit. B1)
|
0.027 mg (2%)
|
Fosfor
|
34 mg (5%)
|
Riboflavin (Vit. B2)
|
0.025 mg (2%)
|
Kalium
|
312 mg (7%)
|
Niacin (Vit. B3)
|
0.341 mg (2%)
|
Natrium
|
3 mg (0%)
|
Vitamin B6
|
0.63 mg (48%)
|
Seng
|
0.14 mg (1%)
|
Manganese
|
0.098 mg
|
Persentase merujuk
kepada rekomendasi Amerika Serikat untuk dewasa.
Manfaat Buah Kiwi untuk
Kesehatan
1.
Mencegah penyakit kardiovaskular
2.
Mencegah Kanker
3.
Baik untuk ibu hamil
4.
Kesehatan Jantung
5.
Kesehatan kulit.
6.
Meningkatkan kekebalan tubuh
7.
Kesehatan mata
8.
Baik untuk pencernaan
9.
Mengatasi Asma
10.
Sumber nutrisi
Buah kiwi disebut
sebagai 'nutritional all - star' yang berarti bahwa buah ini memiliki kepadatan
nutrisi terbaik. Konsumsilah buah kiwi sebagai menu sarapan Anda karena buah
kiwi kaya akan magnesium yang mampu mengubah makanan menjadi energi. Itulah
beberapa manfaat buah kiwi yang bisa Anda dapatkan. Buah kiwi sekarang banyak
dijual di supermarket. Bentuknya mirip dengan buah sawo.
4.
Buah melon
Klasifikasi buah belon
Kerajaan: Plantae
Divisi: Magnoliophyta
Kelas: Magnoliopsida
Ordo: Cucurbitales
Famili: Cucurbitaceae
Genus: Cucumis
Spesies: C. melo
Buah
melon (curcumis melo) masih bersaudaran dengan labu, blewah dan buah semangka.
Melon termasuk dalam keluarga Cucurbitaceae. Daging buah melon memiliki
tekstur yang lebut dengan rasa yang manis dan menyegarkan karena mengandung
banyak air.
Buah
melon biasanya digunakan sebagai buah meja. Atau bisa juga dijadikan jus, dan
campuran minuman segar dingin. Namun manfaat buah melon bukan hanya sebagai
makanan, akan tetapi juga berkhasiat untuk kesehatan. Hal ini karena kandungan
nutrisi yang terdapat pada buah ini cukup banyak.
Berikut ini kandungan
nutrisi dan beberapa manfaat buah melon untuk kesehatan:
Sumber Vitamin C
Vitamin C merupakan
vitamin yang sangat penting bagi tubuh. Vitamin bersifat sebagai antioksidan
yang menangkal radikal bebas sehingga meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Kebutuhan vitamin C harian orang dewasa sekitar 90 mg. Satu cangkir buah melon
sanggup memenuhi 1/3 kebutuhan vitamin C harian atau sekitar 30 mg.
Sumber Vitamin A
Vitamin A memiliki
fungsi yang sangat penting dalam tubuh. Diantaranya adalah mejaga kesehatan
mata, gigi, kulit, tulang, dan selaput lendir. Dalam satu buah melon,
mampu menyediakan 25% lebih banyak vitamin A dari kebutuhan harian.
Kaya Kalium
Kalium atau Potassium
berfungsi untuk menjaga kesehatan jantung dan menjaga tekanan darah agar tetap
stabil. Setiap harinya, orang dewasa membutuhkan 4700 mg kalium. Satu cangkir
buah melon mampu menyediakan sekitar 43 mg kalium untuk diserap tubuh.
Kandungan Likopen
Beberapa penelitian
menyebutkan bahwa likopen mampu menurunkan risiko serangan beberapa jenis
kanker juga mencegah terjadinya serangan jantung. Satu cangkir buah melon
mengandung 9 mg sampai 13 mg likopen.
Mencegah Diabetes dan
Stroke
Selain beberapa manfaat
di atas, buah melon juga termasuk buah yang rendah kalori dan dan rendah lemak.
Mengkonsumsi buah-buahan segar seperti melon bisa membantu mengurangi resiko
terkena penyakit serius seperti diabetes dan stroke.
Menyehatkan Mata
Manfaat Buah melon juga
dapat menyehatkan mata, buah ini diperkaya dengan kandungan zat betakaroten
yang berguna untuk meningkatkan ketajaman pengelihatan dan menjaga kesehatan
mata. Beta-karoten akan diubah oleh tubuh menjadi vitamin A dan digunakan
memperbaiki meningkatkan fungsi mata.
Mencegah Kanker
Karotenoid adalah
pigmen sebagai pemberi warna pada buah dan sayuran. Kandungan karotenoid yang
tinggi pada buah melon ini dapat mencegah serangan kanker, seperti kanker
paru-paru dan kanker payudara.
Ternyata selain enak
dimakan dan menyegarkan, buah melon juga mengandung banyak manfaat bagi
kesehatan. Jadi jangan ragus untuk mengkonsumsi buah melon
5.
Buah naga
Klasifikasi
Dalam dunia taksonomi,
Buah Naga masuk ke dalam Family Cactaceae dan Subfamili Hylocereanea. Berikut,
klasifikasi Buah Naga secara lengkap :
Devisi : Spermathophyta
(tumbuhan yang berbiji)
Subdevisi :
Angiospermae (tumbuhan dengan jenis biji tertutup)
Kelas : Dicotyledonae
(tumbuhan yang berkeping dua)
Ordo : Cactales
Famili : Cactaceae
Subfamili :
Hylocereanea
Genus :
Hylocereus
Spesies : - Hylocereus
undatus (daging putih),- Hylocereus costaricensis (daging merah pekat) -
Hylocereus polyrhizus (daging merah), -Yellow Dragon Fruit (kulit buah kuning
dengan daging berwarna putih).
Secara
umum, setiap buah naga merah mengandungi protein, serat, karotin, kalsium, zat
besi, vitamin B1, vitamin B2, vitamin B3 dan vitamin C. Kandungan nutrisi
tersebut menjadikan buah naga banyak dicari untuk dikonsumsi.
Manfaat Buah Naga untuk
Kesehatan
Buah naga memang belum
begitu lama masuk ke Indonesia. Namun manfaat buah naga yang begitu besar bagi
kesehatan, menjadikannya sebagai buah yang sangat populer dalam waktu singkat.
Berikut ini beberapa manfaat kesehatan dari buah naga:
1. Menjaga kesehatan
tulang dan gigi
2. Mencegah diabetes
melitus
3. Menghambat penuaan
dini
4. Mencegah Kanker
5. Menurunkan kadar
kolesterol
6. Menghaluskan kulit
wajah
7. Meningkatkan
kekebalan tubuh
8. Meningkatkan nafsu
makan
Bila memiliki balita
yang susah makan, maka mengkonsumsi buah naga dipercaya bisa menaikan nafsu
makan. Hal ini dikarenakan di dalam buah naga terkandung vitamin B1 dan B2 yang
merupakan bahan baku suplemen untuk penambah nafsu makan.
9. Kulit buah naga
Manfaat dari tumbuhan
ini bukan hanya terletak pada buahnya saja. Tapi ekstrak daun dan kulit buahnya
dapat meningkatkan kelenturan pembuluh darah dan menghambat pertumbuhan sel
tumor.
6.
Buah Pepaya
Klasifikasi
Kingdom: Plantae
(Tumbuhan)
Subkingdom:
Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
Super Divisi:
Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi: Magnoliophyta
(Tumbuhan berbunga)
Kelas: Magnoliopsida
(berkeping dua / dikotil)
Sub Kelas: Dilleniidae
Ordo: Violales
Famili: Caricaceae
Genus: Carica
Spesies: Carica papaya
L.
Pepaya
mempunyai nama latin Carica papaya dan termasuk dalam famili Caricaceae. Pohon
pepaya ini berasal dari daerah Meksiko dan biasa di tanam di pekarangan rumah atau
kebun. Buah pepaya yang sudah matang berwarna orange atau merah muda. Rasanya
manis dan mengandung banyak air.
Meski buah pepaya
termasuk buah yang murah dan mudah didapat, namun jangan pernah memandang remeh
soal khasiatnya. Sejak dulu, buah pepaya dipercaya memberikan banyak manfaat
bagi manusia. Baik untuk kesehatan maupun kecantikan.
Kandungan Nutrisi Buah
Pepaya
Namun, sebelumnya anda
harus tahu lebih dulu apa saja nutrisi yang terkandung dalam buah pepaya ini:
Vitamin
A
|
1.750
IU
|
Zat
Besi
|
0.3
mg
|
Vitamin
B
|
0.03
mg
|
Fosfor
|
16
mg
|
Riboflavin
|
0.04
mg
|
Kalium
|
470
mg
|
Niacin
|
0.3
mg
|
Lemak
|
0.1
gr
|
Vitamin
C
|
56
mg
|
Karbohidrat
|
10
gr
|
Kalsium
|
20
mg
|
Protein
|
0.6
gr
|
Kalori
|
39
gr
|
Manfaat dan Khasiat
Buah Pepaya
Berkat kandungan
nutrisi di dalamnya, buah pepaya menjadi buah yang sangat bermanfaat bagi
kesehatan. Berikut ini beberapa khsiat kesehatan dari buh pepaya untuk tubuh
manusia.
Mengatasi Gangguan
Pencernaan
Buah pepaya mengandung
enzim papain dan serat yang dapat membantu mengatasi masalah lambung dan
gangguan pencernaan seperti susah buang air besar dan efektif untuk mencegah
wasir. Penelitian juga membuktikan bahwa kandungan papain dalam buah pepaya
dapat membunuh parasit yang mengganggu aktivitas pencernaan dalam usus.
Mencegah Flu
Kandungan vitamin C
pada buah pepaya dapat memperbaiki sistem imunitas tubuh dan mencegah serangan
penyakit seperti batuk, pilek, hingga kanker
Menjaga Kesehatan
Ginjal
Selain buahnya, biji
pepaya juga mengandung nutrisi penting untuk kesehatan. Biji pepaya mengandung
flavonoid dan phenotic, sebuah zat aktif yang berperan penting dalam menjaga
kesehatan ginjal.
Mencegah Serangan
jantung dan Stroke
Kandungan antioksidan
yang tinggi pada buah pepaya dapat mencegah oksidasi kolesterol dan dapat
menurunkan risiko penyakit kardiovaskular seperti serangan jantung dan stroke.
Mempertajam Penglihatan
Jika Anda memiliki
masalah kesehatan mata, sebaiknya rajin-rajinlah mengonsumsi buah pepaya. Buah
ini mengandung betakaroten yang dapat dikonversi menjadi vitamin A untuk menjaga
kesehatan mata Anda.
Mencegah penuaan dini
Kandungan antioksidan
di dalam pepaya bermanfaat menangkal radikal bebas yang dapat menyebabkan
berbagai masalah di kulit, misalnya seperti flek, keriput, dan sebagainya.
Kesehatan Kulit
Kandungan vitamin A, C
dan E sendiri baik untuk kesehatan kulit. Selain membantu melembabkan, vitamin
tersebut juga dapat membantu mengembalikan kulit kusam menjadi cerah dan lebih
segar.
Anti radang
Kandungan papain dan
chymopapain yang bisa meredakan peradangan dan mempercepat penyembuhan luka
bakar. Manfaat inilah yang kemudian dapat dimanfaatkan untuk membantu
menyembuhkan berbagai luka di kulit, psoriasis dan berbagai penyakit kulit
lainnya.
Kesehatan Pencernaan
Tidak hanya
memperlancar buang air besar, pepaya dapat membantu membersihkan usus Anda dari
racun-racun yang tak sengaja diserap tubuh. Adalah kandungan serat dan
antioksidannya, yang dapat mengangkat dan membersihkan bagian usus dan
membawanya melalui saluran pembuangan.
7.
Buah Pisang
Klasifikasi
Kingdom: Plantae (Tumbuhan)
Divisi: Magnoliophyta
(Tumbuhan berbunga)
Kelas: Liliopsida
(berkeping satu / monokotil)
Sub Kelas: Commelinidae
Ordo:
Zingiberales
Famili: Musaceae
(suku pisang-pisangan)
Genus:
Musa Spesies: Musa paradisiaca
Buah pisang merupkan
buah yang diklaim menjadi kesukaan monyet. Hahaha, entah pisang selalu identik
dengan monyet. Padahal tidak ada seekor monyet pun yang pernah menanam pohon
pisang. Apalagi bercita-cita memiliki kebun pisang. Ah, sudahlah kita tidak
ikut pusing memikirkan hal sepele itu.
Disini kita akan
membahas mengenai manfaat buah pisang untuk ibu hamil dan kesehatan secara
keseluruhan. Mulai dari kandungan daun pisang dan apa saja manfatnya bagi tubuh
kita.
Buah pisang yang dalam
bahasa Inggris disebut banana merupakan buah dari pohon pisang. Pisang ini
banyak sekali jenisnya dan termasuk keluarga Musaceae. Namun, buah pisang
apapun jenisnya memiliki kandungan nutrisi yang baik jika dikonsumsi manusia.
Kandungan Nutrisi Buah
Pisang
Selain mudah dicerna
dan bebas lemak, buah pisang merupakan buah yang kaya nutrisi. Berikut ini
beberapa kandungan dari buah pisang yang dibutuhkan oleh tubuh kita:
Kalori
Dengan mengasup sebuah
pisang, Anda bisa memuaskan keinginan makan sesuatu yang manis tanpa merusak
diet. Satu buah pisang rata-rata mengandung 110 kalori.
Potasium
Buah ini sangat
terkenal akan kandungan potasiumnya. Dengan kadar potasium mencapai 400 mg
dalam pisang berukuran sedang, buah ini wajib dikonsumsi untuk menjaga
kesehatan jantung. Potasium juga diketahui sangat baik untuk fungsi otot dan
saraf, serta menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh. Potasium dalam pisang
juga cocok dikonsumsi untuk mencegah kram otot setelah olahraga.
Vitamin C
Sebagaimana buah
lainnya, pisang juga kaya akan vitamin C. Satu buah pisang mengandung sekitar
10mg vitamin C atau sekitar 15 persen dari rekomendasi vitamin C harian.
Vitamin B6
Vitamin B biasanya
ditemukan pada produk hewani, tetapi pisang ternyata juga merupakan sumber
vitamin B6 yang disebut pyridoxine. Satu buah pisang menyediakan 35 persen dari
rekomendasi vitamin B6 harian. Tubuh menggunakan vitamin ini untuk menumbuhkan
sel-sel baru.
Mangan
Mangan adalah mineral
yang dibutuhkan untuk tulang yang sehat dan metabolisme. Satu buah pisang
mengandung 3 mg mangan.
Serat
Satu buah pisang
mengandung sekitar 3 gram serat. Selain menyehatkan saluran cerna, serat juga
kita butuhkan untuk menjaga perut terasa kenyang lebih lama.
Karbohidrat
Tubuh menggunakan
karbohidrat sebagai sumber energi utama. Makanlah pisang setelah berolahraga
untuk mengembalikan energi. Sebuah pisang setelah sarapan juga direkomendasikan
untuk menjaga pasokan energi tetap bertahan sampai waktu makan siang tanpa
camilan.
Nutrisi lain
Ada beberapa jenis
mineral dan vitamin yang terkandung dalam pisang, meski jumlahnya kecil, yakni
magnesium, kalsium, fosfor, vitamin A dan E, folat, karoten, serta asam amino.
Manfaat Buah Pisang
untuk Kesehatan
Berikut ini adalah
beberapa manfaat pisang untuk kesehatan Anda.
1. Sumber energi
Pisang mengandung tiga
jenis gula alami: fruktosa, glukosa, dan sukrosa, yang dapat dengan cepat
diubah menjadi energi. Makanya, banyak atlet suka makan pisang saat istirahat
pertandingan untuk menambah energi secara instan.
2. Kesehatan jantung
3. Baik untuk darah
4. Sistem saraf yang
sehat
5. Kesehatan ginjal
6. Menenangkan
7. Mengatasi Anemia
8. Baik untuk otak
9. Luka lambung
Pisang juga memiliki
efek anti-asam yang menenangkan perut dan meredakan rasa perih di perut. Tidak
hanya sampai disitu, pisang juga bisa melawan ulkus (luka berbentuk bulat atau
oval yang terjadi pada lambung) dengan mengurangi keasaman dan iritasi pada
lambung.
10. Mengatasi sembelit
Manfaat Pisang untuk
Wanita dan Ibu Hamil
Bagi
ibu hamil yang mengalami morning sick (mual-mual pagi hari) dapat mengonsumsi
buah pisang yang akan membantu menjaga kadar gula darah dan menghindari mual.
Sekaligus membantu mengendalikan konsisi emosionalnya. Selain itu buah pisang
juga mengandung asam folat tinggi yang baik untuk perkembangan otak anak yang
dikandung. Bahkan di berbagai Negara di dunia buah pisang dipercaya sebagai
pengontrol suhu, seperti di Thailand ibu-ibu hamil mengonsumsi pisang agar bayi
lahir tidak dengan suhu tinggi.
Sedangkan untuk para
wanita yang sedang mengalami PMS, lupakan obat-obatan penahan sakit, konsumsi
dengan teratur buah pisang. Kandungan vitamin B6 yang mengatur kadar glukosa
darah akan membantu memengaruhi suasana hati Anda.
8.
Buah Semangka
Klasifikasi
Kingdom:
Plantae (Tumbuhan)
Divisi:
Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Kelas:
Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil)
Sub
Kelas: Dilleniidae
Ordo:
Violales
Famili:
Cucurbitaceae (suku labu-labuan)
Genus:
Citrullus
Spesies:
Citrullus lanatus (Thunb.) Matsum.
Semangka
yang dalam bahasa Inggris disebut watermelon (karena bentuknya seperti melon
namun mengandung lebih banyak air) merupakan tanaman yang berasal dari gurun
Afrika Tengah. Semangka masih berkerabat dengan labu, melon dan mentimun.
Buah semangka memiliki
rasa yang manis, mengandung banyak dan efek mendinginkan. Jadi sangat pas jika
mengkonsumsi buah semangka di siang hari yang terik karena akan sangat
menyegarkan.
Manfaat dan Kandungan
Nilai nutrisi per
100 g (3.5 oz)
Energi
|
127 kJ
(30 kcal)
|
Asam
Pantothenat (B5)
|
0.221
mg (4%)
|
Karbohidrat
|
7.55
g
|
Vitamin
B6
|
0.045
mg (3%)
|
Gula
|
6.2
g
|
Folat
(Vit. B9)
|
3
μg (1%)
|
Serat
pangan
|
0.4
g
|
Vitamin
C
|
8.1
mg (14%)
|
Lemak
|
0.15
g
|
Kalsium
|
7
mg (1%)
|
Protein
|
0.61
g
|
Besi
|
0.24
mg (2%)
|
Air
|
91.45
g
|
Magnesium
|
10
mg(3%)
|
Vitamin
A
|
28
μg (3%)
|
Fosfor
|
11
mg (2%)
|
Thiamine
(Vit. B1)
|
0.033
mg (3%)
|
Kalium
|
112
mg (2%)
|
Riboflavin
(Vit. B2)
|
0.021
mg (1%)
|
Seng
|
0.10
mg (1%)
|
Niacin
(Vit. B3)
|
0.178
mg (1%)
|
Persentase merujuk
kepada rekomendasi Amerika Serikat untuk dewasa.
Sumber: Data Nutrisi
USDA
Buah semangka memang
tidak terlalu mahal harganya, namun kandungan nutrisi serta manfaatnya bagi
kesehatan tidak bisa dianggap enteng. Silahkan lihat data disamping untuk
mengetahui kandungan gizi buah semangka.
Selain dimanfaatkan
buahnya untuk dikonsumsi, semangka juga seringkali dijadikan sebagai obat
alternatif untuk menyembuhkan berbagai penyakit. Beberapa penyakit yang bisa
diobati menggunakan semangka adalah sebagai berikut:
Kulit buah semangka
dapat mengobati bengkak karena timbunan cairan pada penyakit ginjal, kencing
manis (diabetes melitus), gatal karena tanaman berracun, sakit sewaktu bangun
tidur pagi akibat alkohol (hangover), migren, mencegah kerontokan rambut,
menghaluskan kulit dan menghilangkan flek hitam di wajah, kulit kasar, luka
bakar, dan terbakar matahari.
Daging
buah semngka digunakan untuk pengobatan: pingsan karena udara panas
(heatstroke), rasa letih, demam, haus disertai mulut kering, napas berbau, air
kemih warnanya gelap dan kuning tua, nyeri sewaktu kencing, perut kembung
karena banyak gas, susah buang air besar (sembelit), sakit tenggorokan, sariawan,
hepatitis, tekanan darah tinggi (hipertensi), disfungsi ereksi (impoten),
meningkatkan kesuburan pria, keracunan alkohol (alkoholism), asam urat tinggi,
dan menghilangkan kerutan di wajah.
Sementara biji buah
semangka biasa digunakan sebagai obat untuk susah buang air besar selama hamil
atau usia tua, radang hati, radang selaput lendir usus, infeksi kandung kemih,
kurang darah (anemia), membasmi cacing usus, dan busung lapar.
Manfaat Buah Semangka
Meremajakan kulit
Untuk meremajakan
kulit, ambil 100 gram semangka, kemudian hancurkan. Aplikasikan semangka
sebagai masker pada seluruh wajah sehingga wajah terasa lebih dingin, segar dan
lembab. Efek masker semangka ini juga membersihkan debu dan kotoran hingga ke
dalam pori-pori, dengan cara alami yang aman.
Melembutkan kulit
Untuk melembutkan
kulit, ambil 100 gram semangka, campur dengan 1 sdm yogurt. Aplikasikan pada
wajah serta leher dan diamkan selama 10 menit. Bilas dengan air dingin.
Semangka di sini
mengembalikan kelembaban kulit, sedangkan yogurt dapat melembutkannya dengan
jangkauan lebih dalam karena bantuan semangka. Kulit jadi lebih lembut serta
bersinar.
Mengatasi kerutan di
wajah
Caranya adalah
campurkan 100 gram semangka dengan alpukat yang telah dihancurkan. Aduk hingga
merata kemudian aplikasikan pada seluruh wajah sebagai masker. Diamkan dan
rilekskan wajah selama 20 menit. Bilas dengan air hangat, kemudian akhiri
dengan mengompres wajah menggunakan es batu.
Itulah dia manfaat
kesehatan dari buah semangka, buah yang dapat mencegah dehidrasi karena
kandungan airnya yang melimpah
9.
Buah sirsak
Klasifikasi
Kingdom : Plantae (
Tumbuhan )
Subkingdom :
Tracheobionta ( Tumbuhan berpembuluh )
Super Divisio :
Spermatophyta ( Menghasilkan biji )
Divisio : Magnoliophyta
( Tumbuhan berbunga )
Kelas : Magnoliopsida (
Dikotil / berkeping dua )
Sub Kelas : Magnoliidae
Ordo : Magnoliales
Famili : Annonaceae
Genus : Annona
Spesies : Annona
muricata
Sirsak yang memiliki
nama latin Anona muricata Linn merupakan kerabat dekat Srikaya (Anona squamosa
Linn). Tanaman yang sekarang sangat populer berkat khasiat daun (baca: Khasiat
Daun Sirsak) dan buahnya ini berasal dari Amerika (sekitar Peru, Meksiko dan
Argentina). Di Indonesia nama Sirsak berasal dari bahasa Belanda, yaitu ZuurZak
yang artinya kantong yang rasanya asam.
Buah sirsak menjadi
populer karena kandungan nutrisi dan manfaatnya bagi kesehatan. Buah sirsak
terdiri dari 67,5 persen daging buah, 20 persen kulit buah, 8,5 persen biji
buah, dan 4 persen inti buah.
Setelah air, kandungan
zat gizi yang terbanyak dalam sirsak adalah karbohidrat. Salah satu jenis
karbohidrat pada buah sirsak adalah gula pereduksi (glukosa dan fruktosa)
dengar kadar 81,9-93,6 persen dari kandungan gula total.
Vitamin yang paling
dominan pada buah sirsak adalah vitamin C, yaitu sekitar 20 mg per 100 gram
daging buah. Kebutuhan vitamin C per orang per hari (yaitu 60 mg) telah dapat
dipenuhi hanya dengan mengonsumsi 300 gram daging buah sirsak.
Mineral yang cukup
dominan adalah fosfor dan kalsium, masing-masing sebesar 27 dan 14 mg per 100
g. Kedua mineral tersebut penting untuk pembentukan massa tulang sehingga
berguna untuk membentuk tulang yang kuat serta menghambat osteoporosis.
Keunggulan sirsak terletak pada kadar sodium (natrium) yang rendah (14 mg per
100 g), tetapi tinggi potasium (kalium), yaitu 278 mg per 100 g. Perbandingan
kalium dan natrium yang tinggi sangat menguntungkan dalam rangka pencegahan
penyakit hipertensi.
Selain komponen gizi,
buah sirsak juga sangat kaya akan komponen nongizi. Salah satu di antaranya
adalah mengandung banyak serat pangan (dietary fiber), yaitu mencapai 3,3 g per
100 g daging buah.
Manfaat Buah Sirsak
bagi Kesehatan
Mencegah Kanker
Annonaceous acetogenins
adalah fitokimia yang terdapat dalam daun, biji dan batang sirsak. Zat ini
berperan dalam menangkal serangan kanker dan virus. Penelitian mengungkap bahwa
kandungan Annonaceous acetogenins pada sirsak dapat membunuh sel-sel ganas pada
12 jenis kanker, seperti kanker payudara, usus besar, prostat, paru-paru, dan
masih banyak lagi.
Melancarkan buang air
kecil
Jus buah sirsak
ternyata dapat dijadikan sebagai obat jika Anda mengalami rasa sakit ketika
buang air kecil. Selain itu juga dapat megatasi haematuria yaitu bercampurnya
sel darah putih dalam urin, serta penyakit hati ringan.
Meningkatkan Energi
Jika Anda merasa tak
bergairah, cobalah mengonsumsi buah sirsak. Selain aroma segar yang bisa
membuat mood Anda kembali bergairah, buah sirsak juga mengadung thiamin yang
berguna untuk meningkatkan energi Anda.
Mencegah Anemia
Kandungan zat besi dalam
buah sirsak juga dipercaya efektif meredakan gejala anemia yang bisa menyerang
kapan saja.
10.
Buah Tomat
Klasifikasi
Kingdom: Plantae
(Tumbuhan)
Subkingdom:
Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
Super Divisi:
Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi: Magnoliophyta
(Tumbuhan berbunga)
Kelas: Magnoliopsida
(berkeping dua / dikotil)
Sub Kelas: Asteridae
Ordo: Solanales
Famili: Solanaceae
(suku terung-terungan)
Genus: Solanum
Spesies: Solanum
lycopersicum L
Tomat
(Gycopersicum esculentum Mill.) merupakan buah yang sering dijadikan bumbu dan
masakan. Contohnya dalam sup, sayur asem, sambal tomat masakan lainnya. Selain
itu, tomat juga sering dijadikan minumah seperti jus tomat. Namun selain enak
dimakan, tomat juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan dan kecantikan.
Diantaranya menghilangkan jerawat, menghaluskan kulit dan sebagai masker untuk
wajah. Untuk pengobatan, tomat dipercaya dapat mengobati wasir, menurunkan
tekanan darah tinggi, mencegah penyakit jntung dan menangkal sel-sel kanker.
Manfaat
buah tomat untuk kesehatan, tak lepas dari kandungan nutrisi di dalamnya. Buah
tomat mengandung mengandung alkaloid solanin (0,007%), saponin, asam folat,
asam malat, asam sitrat, bioflavonoid (termasuk rutin), protein, lemak, gula
(glukosa, fruktosa), adenin, trigonelin, kholin, tomatin, mineral (Kalsium,
Magnesium, Posfor, Kalium, Natrium, Besi, sulfur, chlorine), vitamin (B1, B2,
B6, C, E, likopen, niasin), dan histamin.
Rutin
dapat memperkuat dinding pembuluh darah kapiler. Klorin dan sulfur adalah trace
element yang berkhasiat detoksikan. Klorin alamiah menstimulir kerja hati untuk
membuang racun tubuh dan sulfur melindungi hati dari terjadinya sirosis hati
serta penyakit hati lainnya. Likopen adalah pigmen kuning beta karoten pada
tomat. Tomatin berkhasiat sebagai antibiotik. Selain buahnya, daun tomat juga
mengandung pektin, arbutin, amigdalin, dan alkaloid.
Mengobati Jerawat
Tambahkan 25 ml alkohol
70% pada jus tomat (100 ml), lalu kocok merata. Gunakan campuran tersebut untuk
menggosok muka yang berjerawat. Lakukan perawatan tersebut 2 sampai 3 kali
sehari.
Kulit terbakar sinar
matahari
Bukan hanya buah tomat,
daunnya juga memiliki khasiat untuk kecantikan kulit. Cuci daun muda yang masih
segar, lalu giling sampai halus. Balurkan pada kulit yang terbakar.
Mengobati Wasir
Rebus beberapa buah
tomat yang sudah masak dalam minyak kelapa selama kira-kira sepuluh menit, lalu
saring dengan sepotong kain. Setelah dingin, oleskan pada wasirnya.
Mengatasi hipertensi
Makan buah tomat segar
sebanyak 1 sampai 2 buah pada waktu pagi hari, saat perut masih kosong.
Mengobati luka memar
Jika Anda mengalami
luka memar akibat terbentur atau terpukul, obati dengan tomat. Tim jus tomat
yang ditambah dengan air jahe, lalu minum setelah dingin.
Radang usus buntu,
sakit kuning
Minum jus tomat, sehari
tiga kali, masing-masing satu cangkir. Tetap berkonsultasi dengan dokter.
Mengobati Demam
Cuci bersih 3 buah
tomat masak, lalu potong-potong seperlunya. Lumatkan dalam setengah cangkir air
masak dan satu sendok makan madu murni. Peras dan saring airnya, lalu minum.
Lakukan tiga kali sehari. Penderita diabetes melitus dilarang menambahkan madu
murni agar kadar glukosa darah tidak meningkat.
Radang gusi dan gusi
berdarah
Cuci buah tomat yang
sudah masak, lalu makan mentah. Lakukan sehari dua kali, selama kurang lebih
satu bulan.
Mengobati Sariawan
Potong-potong buah
tomat yang sudah masak (dua buah), lalu masak dengan ikan segar. Setelah
dingin, makan. Lakukan setiap hari selama 1 sampai 2 minggu sampai tampak
perbaikan.
Ulkus lambung
Iris tomat masak dan
jeruk yang diasamkan masing-masing satu buah. Tambahkan satu sendok makan madu,
lalu aduk merata. Makan sedikit-demi sedikit, sehari 3 sampai 4 kali, selama
tiga minggu.
Meningkatkan nafsu
makan
Jika anak Anda
mengalami susah makan, suruh dia meminum jus tomat satu jam sebelum makan.
Insya Alloh nafsu makannya akan bertambah.
Ternyata, tomat yang
selama ini kita kenal sebagai bahan masakan, memiliki manfaat besar untuk
kesehatan. So, jangan ragu untuk mengkonsumsi tomat karena khasiatnya juga luar
biasa.
Daftar
pustaka
Alliya, N.
(n.d.). 13 Buah Berkhasiat (Kandungan zat dan manfaat). Retrieved
November 15, 2014, from
http://www.obatherbalalami.com/2010/07/13-buah-berkhasiat-kandungan-zat-dan.html
Anonim. (2013,
Mei 05). Buah mengkudu dan Khasiatnya. Retrieved November 15, 2014,
from Obat Natural:
http://obatnaturals.blogspot.sg/2013/05/buah-mengkudu-dan-khasiatnya.html
Chen, S. (2010,
Januari 20). 14 Buah-Buahan Yang Berkhasiat Bagi Tubuh. Retrieved
November 15, 2014, from http://sovianchoeruman.wordpress.com/2010/01/20/14-buah-buahan-yang-berkhasiat-bagi-tubuh/
Wikipedia. (
2014, Agustus 1). Tanaman obat keluarga. Retrieved November 15, 2014,
from http://id.wikipedia.org/wiki/Tanaman_obat_keluarga